5 Keuntungan Kredit Barang Pakai Aplikasi Kredit

Di jaman sekarang, layanan kredit jenisnya sudah semakin beragam. Sudah nggak lagi cuma sebatas pakai kartu kredit, tapi kredit online atau aplikasi kredit pun makin diminati oleh masyarakat luas. Selain karena daftarnya gampang, pendaftaran kredit online atau aplikasi kredit seperti Kredivo juga memakan waktu yang singkat. Bisa dilakukan di mana pun, kapan pun, hanya dari smartphone. 

Aplikasi kredit umumnya kerap dimanfaatkan untuk kredit berbagai barang. Terutama smartphone dan alat-alat elektronik rumah tangga seperti TV, kulkas, atau mesin cuci. Selain harganya mencapai jutaan rupiah, barang-barang tersebut sekarang juga sudah lumrah dibeli secara online. Praktis pula, tinggal beli, lalu bisa dikirim sampai rumah. 

Bukan cuma itu aja, masih ada 5 keuntungan lainnya yang bisa kamu dapatkan kalau kredit barang dengan menggunakan aplikasi kredit. Yuk kita bahas satu per satu. 

Daftar kapan pun, tersedia 24 jam

Aplikasi kredit seperti Kredivo, bisa dibilang lebih fleksibel dalam hal pelayanan karena semua prosesnya berbasis online. Kalau punya kebutuhan mendesak untuk kredit barang tertentu, misalnya kulkas atau mesin cuci yang rusak di rumah, kamu bisa unduh aplikasi Kredivo di Google Play Store atau App Store kapanpun untuk daftar akun dan mengajukan kredit. Proses daftarnya pun singkat. Hanya perlu isi data diri, foto selfie, unggah dokumen yang dibutuhkan, lalu tunggu dalam waktu 1 x 24 jam untuk proses approval. 

Nggak perlu punya kartu kredit atau histori kredit

Untuk bisa daftar dan punya akun kredit online Kredivo, kamu juga nggak perlu punya histori kredit atau kartu kredit sebelumnya. Dengan kata lain, proses pendaftaran akan lebih mudah. Kamu yang baru mau punya akses kredit pun bisa dengan mudah daftar Kredivo sebagai akses kredit pertama. Di mana biasanya, untuk layanan kredit konvensional seperti kartu kredit, histori kredit merupakan salah satu syarat yang perlu dicek atau dimiliki calon nasabah sebelum mengajukan pembuatan kartu kredit.

Ada opsi kredit tanpa uang muka dan tanpa bunga

Berbeda dengan aplikasi kredit lain, Kredivo menawarkan opsi kredit tanpa uang muka dan juga tanpa bunga. Ini adalah salah satu layanan unggulan Kredivo, yaitu cicilan 0%. Di mana cicilan 0% di Kredivo berlaku untuk minimum pembelanjaan sebesar 500 ribu, dan berlaku untuk tenor cicilan maksimal selama 3 bulan. Selain itu, untuk cicilan 0%, kamu juga akan dikenakan biaya admin sebesar 1% dari total harga barang setiap bulannya. 

Kapan lagi kan bisa cicilan 0% tanpa harus punya kartu kredit?

Banyak pilihan merchant, online ataupun offline

Menariknya lagi, aplikasi kredit seperti Kredivo memiliki banyak mitra merchant. Mulai dari yang online sampai yang offline. Semua e-commerce besar yang populer di Indonesia saat ini seperti Tokopedia, Bukalapak, Blibli, Lazada, JD.id, Bhinneka, dan Shopee sudah menjadi mitra Kredivo. Ini artinya, dengan menjadi pengguna Premium Kredivo, kamu bisa bertransaksi di berbagai e-commerce tersebut menggunakan akun dan limit Kredivo-mu. 

Eits, bukan cuma e-commerce aja. Kamu juga bisa bertransaksi pakai Kredivo di berbagai merchant offline seperti Electronic City, Sentra Ponsel, Alfamart, sampai McDonald. Buat kamu yang mau kredit barang tapi nggak mau beli online, nah cobain deh pakai Kredivo di merchant-merchant offline khusus yang menjual barang kebutuhanmu!

Histori cicilan bisa dipantau kapan pun

Aplikasi kredit seperti Kredivo juga memuat semua informasi terkait transaksi secara lengkap. Mulai dari tanggal transaksi, jumlah transaksi, perjanjian pinjaman, sampai detail pinjaman dan jatuh tempo cicilannya setiap bulan. Dengan begitu, sebagai pengguna, kamu bisa mengecek histori cicilanmu kapanpun dan dimanapun. Terlebih mendekati waktu pembayaran agar nggak telat dan terkena denda. 

Yang lebih menguntungkan lagi, aplikasi kredit seperti Kredivo juga nggak memiliki biaya-biaya lain yang akan dibebankan ke kamu seperti biaya admin atau biaya tahunan untuk penggunaan aplikasi. Kamu hanya perlu membayar tagihan berjalan apabila pernah melakukan transaksi. Kalau nggak ada transaksi, maka nggak akan ada tagihan. Menarik, kan?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *